Gulir ke bawah!
Ekonomi

Harga Komoditas Pangan Naik, Bawang Putih dan Cabai Rawit Paling Menonjol

12576
×

Harga Komoditas Pangan Naik, Bawang Putih dan Cabai Rawit Paling Menonjol

Sebarkan artikel ini

Koma.id- Harga mayoritas komoditas pangan mengalami kenaikan pada Minggu (5/5/2024). Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan bahwa harga beras, bawang putih, cabai rawit merah, daging, dan telur ayam ras, serta gula konsumsi mengalami kenaikan.

Menurut laporan Bapanas pada pukul 07.28 WIB, harga beras premium mengalami kenaikan tipis sebesar 0,19% menjadi Rp15.710 per kilogram, sementara beras medium naik 1,32% menjadi Rp13.780 per kilogram.

Silakan gulirkan ke bawah

Harga kedelai biji kering impor juga naik 0,99% menjadi Rp13.300 per kilogram. Bawang putih bonggol mengalami kenaikan signifikan sebesar 3,99% ke level Rp45.130 per kilogram, sedangkan cabai rawit merah naik 1,60% menjadi Rp46.240 per kilogram.

Di sisi lain, beberapa komoditas melaporkan penurunan harga. Harga bawang merah turun 2,99% menjadi Rp49.290 per kilogram, cabai merah keriting anjlok sebesar 7,92% menjadi Rp44.640 per kilogram, dan daging sapi murni turun 2,22% menjadi Rp132.260 per kilogram.

Jangan lupa temukan juga kami di Google News.