Gulir ke bawah!
NasionalPolitik

Hari Ini KPU Bakal Umumkan Pemenang Pilpres, Prabowo Banjir Ucapan Selamat dari 22 Kepala Negara

9563
×

Hari Ini KPU Bakal Umumkan Pemenang Pilpres, Prabowo Banjir Ucapan Selamat dari 22 Kepala Negara

Sebarkan artikel ini
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto

Koma.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan segera mengumumkan hasil rekapitulasi suara di pemilihan umum (pemilu) 2024, termasuk pemilu presiden (pilpres), hari ini Rabu (20/3/2023). Hal ini sesuai dengan aturan batas rekapitulasi pemilu yang berlaku.

Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari yakin perhitungan selesai tepat waktu pada Selasa (19/3/2024). Ia mengatakan pihaknya akan mempersiapkan berita acara dan keputusan KPU- yang merangkum semua jenis pemilu termasuk pilpres- jika 38 provinsi telah selesai melakukan rekapitulasi nasional.

Silakan gulirkan ke bawah

Meski belum final, diketahui sejumlah pemimpin negara sudah memberi ucapan selamat kepada calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto. Memang, bila dilihat dari sejumlah perhitungan cepat (quick count) dan real count KPU sementara, menteri pertahanan yang berpasangan dengan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming itu, unggul bahkan hingga 50% lebih.

Sejauh ini setidaknya sudah ada 22 pemimpin negara yang memberi selamat. Lalu siapa saja presiden, perdana menteri (PM) dan raja yang sudah menyelamati Prabowo? Berikut ini daftarnya.

1.Presiden AS Joe Biden

2.PM Spanyol Pedro Sanchez

3.Presiden Palestina Mahmoud Abbas

4.Raja Yordania Abdullah II

5.Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

6. Presiden Uni Emirat Arab Mohamed Bin Zayed (MBZ)

7.Presiden Timor Leste Ramos Horta

8.PM Australia Anthony Albanese

9.PM Singapura Lee Hsien Loong

10.PM Malaysia Anwar Ibrahim

11.Presiden Sri Lanka Ranil Wickremesinghe

12.PM Albania Edi Rama

13.Sultan Brunei Hassanal Bolkiah

14.PM Inggris Rishi Sunak

15.Presiden Nikaragua Daniel Ortega

16.PM India Narendra Modi

17.Presiden Rusia Vladimir Putin

18.Presiden Filipina Ferdinand “Bongbong” Marcos

19.Presiden China Xi Jinping

20.PM Republik Ceko Petr Fiala

21.PM Belanda Mark Rutte

22.Presiden Prancis Emmanuel Macron

Jangan lupa temukan juga kami di Google News.