Koma.id – Penyanyi dan penulis lagu legendaris asal Amerika Serikat, Brian McKnight akan menggelar konser di Grand Ballroom – Pullman Jakarta Central Park, Jakarta Barat pada Jumat, 20 September 2024. Konser kali ini bertajuk “An Evening with Brian McKnight” yang dikemas menjadi pertunjukan malam istimewa up close and personal.
McKnight telah memberikan kontribusi signifikan bagi industri musik. Dia telah memelopori genre baru musik R&B dan soul, dan lagunya telah menginspirasi generasi penyanyi dan penulis lagu.
Beberapa lagu McKnight yang paling terkenal meliputi “One Last Cry”, “Back at One”, dan “Shoulda, Woulda, Coulda”. Ia juga telah berkolaborasi dengan sejumlah artis lain, termasuk Mariah Carey, Whitney Houston, dan Justin Bieber.
“Konser ini merupakan kesempatan emas bagi para penggemar Brian McKnight di Indonesia untuk menikmati penampilan langsung dalam suasana yang lebih up-close & personal dengan Opening Act dari Maliq & D’Essentials, Kami sangat antusias untuk menghadirkan malam yang penuh kehangatan dan kenangan bersama salah satu penyanyi R&B terbaik dunia Brian McKnight dan Opening Act Maliq & D’Essentials, malam istimewa dengan 2 konser istimewa sekaligus,” tukas Sysan Ibrahim, CEO Otello Asia.
Bersamaan dengan pengumuman konser “An Evening with Brian McKnight” di Jakarta, promotor juga sekaligus merilis seatplan dan harga tiket yang dijual mulai dari Rp800 ribuan saja.
Berikut daftarnya.
– Festival (berdiri): Rp800.000
– Gold (tempat duduk bernomor): Rp1.450.000
– Platinum (tempat duduk bernomor): Rp1.950.000
– Diamond (tempat duduk bernomor): Rp2.450.000
Sebagai informasi tambahan, harga tiket di atas belum termasuk 10% pajak dan 5% biaya admin.
Tiket konser “An Evening with Brian McKnight” di Jakarta sudah bisa dibeli melalui situs www.otellosia.com, mulai Rabu (31/7) pukul 11.00 WIB. Jangan sampai terlewat ya!
Sebelumnya, Brian McKnight sempat tampil menjadi bintang tamu dalam konser David Foster “HITMAN RETURNS: David Foster & Friends Indonesia” bersama Josh Groban, Katherine McPhee, Siti Nurhaliza, Afgan, hingga Rossa. Acara ini berlangsung meriah di ICE BSD, Sabtu (15/6). Dalam kesempatan tersebut, Brian sukses menghibur para penonton dengan membawakan lagu “One Last Cry” sambil bermain piano.