Gulir ke bawah!
BeritaKeamanan

Kebijakan Batal Naikan UKT, Hanya Solusi Jangka Pendek

12052
×

Kebijakan Batal Naikan UKT, Hanya Solusi Jangka Pendek

Sebarkan artikel ini

Koma.id- Pengamat Pendidikan dari Universitas Negeri Semarang (UNNES), Edi Subkhan, menilai pembatalan kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) tahun ini oleh pemerintah hanyalah kebijakan populis yang tidak menyelesaikan persoalan mendasar dalam sistem pendidikan.

Edi mengungkapkan bahwa Presiden Joko Widodo atau Jokowi, tampaknya ingin menghindari kesan membuat kebijakan yang tidak merakyat di sisa masa jabatannya.

Silakan gulirkan ke bawah

Edi Subkhan menyoroti bahwa masalah mendasar terkait kenaikan UKT adalah karena kebijakan pemerintah yang menetapkan status Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH). Dengan status ini, kampus-kampus tersebut mengalami pengurangan pendanaan dari pemerintah.

Hal ini menunjukkan bahwa, meskipun pembatalan kenaikan UKT mengundang sorotan, permasalahan sebenarnya belum tersentuh.

Jangan lupa temukan juga kami di Google News.