Gulir ke bawah!
NasionalKeamanan

Mahasiswa Tuntut Segera Selesaikan Kasus Pembunuhan Vina

18733
×

Mahasiswa Tuntut Segera Selesaikan Kasus Pembunuhan Vina

Sebarkan artikel ini

Koma.id- Geram dengan lambannya penanganan kasus pembunuhan Vina dan Muhammad Rizky (Eky), mahasiswa yang tergabung dalam Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia Cirebon Raya menggelar aksi protes di depan Markas Polres Cirebon Kota (Ciko), Rabu (12/6/2024). Mereka menuntut kejelasan dan percepatan penyelesaian kasus yang hingga kini belum menemukan titik terang.

Dalam aksi tersebut, para demonstran tidak hanya berorasi, tetapi juga membakar ban di depan gedung kepolisian, sebagai simbol kekecewaan mereka terhadap proses hukum yang berjalan lambat. Aksi ini menarik perhatian banyak pihak dan memicu ketegangan di lokasi.

Silakan gulirkan ke bawah

Ketegangan meningkat ketika mahasiswa mencoba menerobos barikade polisi yang berdiri di depan gerbang Mapolres. Terjadi aksi saling dorong antara mahasiswa dan aparat keamanan. Namun, meski situasi memanas, kericuhan yang lebih besar berhasil dihindari.

Para demonstran menegaskan bahwa aksi ini adalah bentuk desakan kepada pihak kepolisian untuk memberikan keadilan bagi korban dan keluarga mereka. Mereka menuntut transparansi dan efektivitas dalam penanganan kasus yang sudah lama terkatung-katung ini.

Jangan lupa temukan juga kami di Google News.