koma.id – Polisi di Sidoarjo sukses berbisnis donat di sela aktivitas rutinnya menjadi pelayan dan pengayom masyarakat. Dia yakni Bripka Dwi Agung, anggota bagian Ops Polresta Sidoarjo.
Lulusan Bintara Polri tahun 2005 ini awalnya menyewa tempat outlet untuk berjualan senilai Rp1,3 juta per bulan. Dia kemudian membuka usaha dengan memproduksi dan menjual donat yang kini omzet bulanannya mencapai Rp14 juta.Lokasi outlet jualannya terletak di tepi jalan raya Suko-Sidoarjo. Tempat ini selalu ramai dengan pengunjung. Beberapa bahkan kaget lantaran yang melayani ternyata anggota Polri.
Sebab tak jarang, Bripka Dwi tak sempat berganti pakaian dan memasak hingga melayani pengunjung masih berseragam polisi.
Dia berharap, pendapatan yang dikumpulkan bisa menjadi uang tambahan untuk menghidupi keluarga dan dua anaknya. Khususnya di tengah pandemi Covid-19.
“Awalnya saya ingin mencari tambahan penghasilan. Saya memulai usaha ini dan tidak ada rasa gengsi meski anggota Polri,” ujar Bripka Dwi, Senin (1/11/2021).
Bripka Dwi mengatakan, usaha donatnya ini sudah dilakukannya sejak 4 tahun lalu. Dia mendapat tambahan sumber pendapatan selain gaji pokok sebagai anggota Polri.
Melalui usaha jualan donut ini, Bripka Dwi berharap bisa melatih dan mengajari anaknya untuk hidup mandiri. Usaha ini sekaligus memberikan contoh ke masyarakat untuk tidak gampang mengeluh dan tetap semangat dalam melakukan usaha meski dalam kondisi pandemi Covid-19.
Salah satu pengunjung bernama Aini mengaku tak menyangka jika pengelola donat dan yang melayaninya seorang polisi.
“Saya gak nyangka kalo yang punya ini polisi. Ini bagus, saran saya jaga selalu kualitas rasa agar banyak pelanggan,” ucapnya.